[REVIEW]: Nikmati Sendiri Ice Cream Tempo Gelato Prawirotaman Yogyakarta

by - Oktober 01, 2023

Terakhir kali ingat nikmati es krim Tempo Gelato Jogja itu sekitar tahun 2017. Saya pun lupa nongkrong di cabang mana saat itu dikarenakan diajakin rombongan dan tidak terlalu memperhatikan karena keasikan ngobrol juga.



Kali ini, punya kesempatan kembali ke Jogja lagi dan tentu tidak ingin melewatkan bisa beli satu cup es krim Tempo Gelato. Meskipun berkelana sendiri tetapi itu bukan sebuah hambatan karena era digital ini sudah ada ojek online yang bisa dipesan melalui smartphone saja.

Mulai mencari informasi melalui mesin pencari Google, beberapa info muncul mengenai Tempo Gelato. Akhirnya memutuskan ke cabang Prawirotaman aja karena belum pernah dan cari yang terdekat saja dari lokasi saat itu.



Ketika ojek online sudah sampai dan berhenti di depan bangunan Tempo Gelato, Saya pun langsung turun dan segera masuk ke dalam outlet. Sungguh nuansanya menyenangkan untuk nikmati satu porsi es krim dengan pencahayaan yang mendukung serta dekorasi interior ruangannya terkesan rustic dan industrial.



Kenalan Dengan Tempo Gelato

Siapa disini yang sudah berkali-kali main ke Jogja tapi masih bingung mau ke Tempo Gelato mana? Kalian boleh baca disini deh karena Saya infokan beberapa cabang Tempo Gelato yang ada di Jogja. Cabang-cabang tersebut adalah Prawirotaman, Tamansiswa dan Kaliurang.

Well, awal mula kehadiran Tempo Gelato ini berawal dari pasangan Pascal Briere dan Ema Susmiyarti, yang menjadi sosok dibalik awal berdirinya Tempo Gelato. Pascal merupakan warga negara Perancis, sementara Ema adalah WNI. 

Awal berdirinya sendiri untuk Tempo Gelato ini dimulai pada tahun 2015 yang mana pasangan ini sudah bersama sejak lama hingga akhirnya Pascal mendapat inspirasi mendirikan gerai es krim setelah melihat Gusto Gelato di Bali. Btw, Melalak Cantik juga ada artikel Review Gusto Gelato Bali.

Aneka Rasa Tempo Gelato

Beragam rasa bisa kawan melalak cantik coba di Tempo Gelato, ada banyak pilihan rasa es krim yang dapat kalian pilih di Tempo Gelato. Beberapa rasa dari es krim yang dapat dipilih di outlet Tempo Gelato ini antara lain adalah banana, choco milk, choco mint, dan cappucino.




Oh ya, selain itu masih ada banyak rasa lain yang bisa dinikmati di outlet gelato ini antara lain adalah coffee, cheese, coconut, chocolate, dan masih banyak lagi. Pilihlah sesuai selera sehingga benar-benar menikmatinya.

Ukuran Tempo Gelato

Kalian juga bisa pilih ukuran di outlet Tempo Gelato karena ada bermacam ukuran tempat gelato yang berbeda. Beberapa ukuran tempat gelato yang dapat dipilih antara lain adalah cone. Cone biasanya dapat memuat 2 gelato dengan rasa yang berbeda. Tidak hanya itu saja, untuk penikmat es krim yang ingin memakan gelato dengan ukuran yang besar maka pilih saja ukuran cup extra big.



Harga Tempo Gelato

Pasti kalian penasaran untuk harganya karena biasanya memang cukup berbeda harga dibandingkan es krim biasa karena komposisinya juga beda donk. Menurut Saya, harga untuk es krim ini masih standard dan tidak mengurangi banyak budget liburan deh.

Gelato yang dijual di outlet Tempo Gelato termasuk gelato dengan harga yang terjangkau. Hal ini dikarenakan untuk kalian yang mau cone itu hanya perlu mengeluarkan uang sebesar 30 ribu untuk membeli gelato 2 rasa.

Kalau Saya sendiri lebih memilih pake cup aja karena lebih praktis dan engga mau ribet jika es krim berserakan. Nah, kalian pun dapat membeli cup small yang berisi 2 rasa gelato dengan harga 25 ribu saja.

Gimana,gaes? Kapan kalian mau icip langsung es krim Tempo Gelato ini? Solo traveler engga usah khawatir deh karena lokasi mudah dijangkau dan tempatnya nyaman. Bahkan Saya sendiri juga perginya itu saat malam hari sekitar pukul 8 lho.

Satu hal yang perlu kalian ketahui juga bahwa disini itu harus bayar pakai uang tunai. Oleh karena itu, siapkan saja terlebih dahulu uang cash karena tidak pakai e-wallet,gaes. 


Alamat Tempo Gelato Prawirotaman Jogja
Jl. Prawirotaman No.38B, Brontokusuman, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55153
Opening Hour:
Setiap Hari: 09.00 s/d 22.30 








You May Also Like

1 Comments

  1. Aku waktu itu juga makan yg di sini Rin.

    Sebenerny bukan pecinta gelato sih, tapi anak2 suka banget. Jadi mau ga mau waktu itu ikutan 😂.

    Buatku enak2 aja, tapi memang LBH suka pake cup kalo begini, biar ga netes2 yaa. Lagian kalo pake cone, makannya hrs cepeeet biar ga lumer hahahahah.😂

    Sementara aku paling ga bisa cepet kalo makan sesuatu yg dingin. Bisa batuk. Jadi hrs prlan2. Makanya LBH cocok cup.

    BalasHapus

Hai, Kawan Melalak Cantik. Berbagi Cerita Disini,yhaa.