[REVIEW]: The House of Raminten Jogja

by - Oktober 07, 2023

Ketika menjelajahi Jogja tentu ada banyak aktifitas yang ingin dilakukan, begitu pula dengan tempat wisata yang mau dikunjungi pun beragam. Satu lagi aktifitas menyenangkan adalah hunting kuliner,beragam jajanan lokal ingin dicobain dengan hati gembira.

Siang itu, Saya punya jadwal bertemu dengan seorang teman yang merupakan blogger Jogja. Kami pun akhirnya memutuskan untuk bertemu di The House of Raminten Jogja. Sebelumnya Saya belum pernah ke restoran tersebut meskipun sudah beberapa kali main ke Jogja.



Nama "Raminten" sudah tidak asing di telinga tetapi memang kesempatan belum ada kesana sebelumnya. Ketika teman mengajak ke Raminten maka Saya pun langsung mengiyakan ajakan tersebut. Kami pun langsung bertemu disana karena Saya pergi ke Gramedia Sudirman Jogja terlebih dahulu.

Review The House of Raminten

Cari Tahu The House of Raminten

Kawan-kawan melalak cantik yang belum tahu bahwa The House of Raminten ini adalah salah satu rumah makan yang berlokasi di Kotabaru, Gondokusuman, Yogyakarta.

Menurut informasi yang dibaca dari Wikipedia bahwa Rumah makan Bakpia Raminten dibuka pada tanggal 26 Desember 2008 oleh Hamzah Sulaeman. Meskipun Hamzah adalah salah seorang penerus Grup Mirota, rumah makan ini tidak diberi nama yang mengandung unsur Mirota melainkan dari nama tokoh yang ia perankan di acara televisi Jogja TV yang berjudul Pengkolan, yaitu Raminten.




Hal-hal Unik di Raminten

Ketika Saya memasuki ruangan utama restoran memang sangat ramai bahkan sudah terlihat sejak tiba di depan restoran yang sudah banyak kendaraan baik sepeda motor maupun mobil. Tentunya ada daya tarik yang menjadikannya begitu disukai pengunjung baik dari lokal Jogja maupun wisatawan dari daerah lainnya.

Jika melihat langsung tampak desain rumah makan The House of Raminten menyerupai rumah pada umumnya. Kita masuk ke bagian utama melewati teras yang digunakan sebagai tempat menerima tamu dilengkapi dengan resepsionis, televisi, kereta kencana, dan sepeda kuno untuk latar belakang berfoto.




Area makan terdapat di tiga lantai, berupa meja makan berkursi atau lesehan, serta pendopo di tengah-tengah ruangan di lantai satu. Sebenarnya memang banyak pilihan tempat duduk tetapi saat pengunjung ramai berdatangan tentu akan penuh.

Kalian yang main ke Raminten akan merasakan suasana khas tradisional terutama melihat para staf yang mengenakan pakaian tradisional. Terlihat ganteng dsn cantik dengan balutan baju tradisional seperti itu. 

Pelayanan Restoran


Saya selalu mengutamakan pelayanan ketika mengunjungi suatu tempat baik untuk makan maupun berbelanja karena itu adalah kunci kenyamanan. Sejak awal datang memang sudah disambut ramah di bagian depan reestoran sehingga ada nilai lebih juga dari situ.




Ketika sudah duduk pun tetap diberikan bantuan dengan baik terutama saat menanyakan menu makanan maupun minuman yang belum pernah dicoba. Saat memilih menu memang Saya hanya melihat yang umum dan yakin akan cocok di lidah.

Menu Makanan dan Harga

Selain pelayanan, tentu menu makanan dan harga pun harus sesuai. Jangan sampai makanan terlalu maha tetapi rasanya tidak sesuai di lidah. Syukurnya memang masih masuk akal rasanya dan harga menu di The House of Raminten.

Pada saat itu tidak sempat melihat harga satu persatu tetapi masih terjangkau untuk kantong menengah deh. Varian makanan juga menarik mulai dari menu utama, menu dessert, menu lauk maupun menu snack.




Nama-nama menunya pun unik dan sepertinya memang banyak menggunakan bahasa Jawa seperti Sekul Ulamsari, Goedangan, Songgo Langit, Nasi Tenong dan masih banyak lagi. Saya tertarik dengan beberapa nama tetapi tidak berani pesan sih. Pesanannya Saya pun cuma bakmi goreng saja karena susasana sore itu juga gerimis manja tetapi minuman tetap pakai es sih.




Ada kawan-kawan yang punya pengalaman santai dan nikmati sajian di The House of Raminten Jogja? Yuk boleh berbagi cerita di kolom komentarnya di bawah ya! 



The House of Raminten Jogja
Jl. Faridan M Noto No.7, Kotabaru, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55224
Opening Hours:
Every Day: 09.00 s/d 00.00   










You May Also Like

2 Comments

  1. Legend banget nama House of Raminten ini, aku sendiri tiap balik ke Jogya malah ga sempet kesini, karena milih yang jauh jauh biasanya kayak jogya selatan, jadi maunya di hari terakhir dikunjungi ehhh malah keburu mau pulang

    nama menunya sopan-sopan ya mbak, pakai bahasa jawa alus gitu.

    BalasHapus
  2. Aku kesana pas outing kantor THN 2017 atau 2016. Aku lupa. Atau malah 2015. Dah lamaaa.

    Dan waktu itu ruameee byabgettt, padahal aku Ama temen DTG ke raminten jam 10 malam 🤣🤣🤣.kami masih antri 1 jam Rin 😄. Udh mau nyerah tapi penasaran.

    Menunya memang banyak, dan yg bikin shock murah bangettttt. Masa nasi ayam 8rb doang dan buanyaaak porsinya hahahaha. Sampe mikir owner-nya mah sedekah ini 😅

    Rasa okelaaah untuk harga segitu pula.

    Tapi pas Raka datang kesana dia ga nyaman Ama tempat 🤭. Terlalu mistis dia bilang. Dan dia ga suka dengan seragam staff yg pake kemben doang 🤣. Makanya ga pernah mau lagi diajak kesana.

    Aku ga tau kalo Skr yaaa, apa msh pake kemben?

    BalasHapus

Hai, Kawan Melalak Cantik. Berbagi Cerita Disini,yhaa.