Review dan Cara Beli Kopi Starbucks Adam Malik Medan

by - Mei 09, 2023

 Ada yang sering bertanya cara beli kopi Starbucks terutama bagi pemula yang belum terbiasa nongkrong di kedai kopi tersebut. Bagi anak hang out yang sudah terbiasa mungkin tidak perlu lagi mempertanyakan cara beli kopi Starbucks. Di Medan ada beberapa gerai Starbucks yang bisa kawan melalak cantik kunjungi sendiri maupun bersama teman-teman. 



Review Cara Beli Kopi Starbucks Medan

Kali ini, saya akan mereview Starbucks yang ada di Cabang Jalan Adam Malik. Namun, sebelum menjelaskan lebih detail ada baiknya kawan-kawan tahu terlebih dahulu apa sih Starbucks ini dan dimana saja gerai Starbucks yang ada di Medan.

Cari Tahu Kedai Kopi Starbucks

Menurut Wikipedia, Starbucks merupakan sebuah perusahaan kopi dan jaringan kedai kopi global yang berasal dari Amerika Serikat yang berkantor pusat di Seattle, Washington. Starbucks adalah perusahaan kedai kopi terbesar di dunia yang memiliki gerai di berbagai negara, salah satunya Indonesia dan lebih tepatnya lagi juga ada di Kota Medan.

Beberapa kedai kopi Starbucks yang ada di Medan yaitu Sun Plaza, Center Point Mall, Deli Park Medan, Manhattan Mall, Plaza Medan Fair, Starbucks Diponegoro Medan, Cambridge City, Multatuli Medan, Starbucks Focal Point, Starbucks Williem Iskandar dan Starbucks Jalan Adam Malik yang sebelumnya itu berada di Regale.

Kenapa Mau Ngopi di Starbucks Padahal Mahal?

Ada yang pernah mendengar orang ngomong begini atau kamu salah satu yang juga pernah berkata gitu ke teman? Mengenai nominal harga dari setiap minuman yang dijual memang relatif. Mahal maupun murah tentu disesuaikan dengan isi kantong. Beberapa mungkin berfikir harga minuman maupun aneka pastry di Starbucks sangat mahal karena ada kedai kopi lain dengan jenis minuman sama bisa lebih murah.



Lalu kenapa masih ngopi di Starbucks padahal mahal? Karena ada beberapa alasan yang menjadikannya begitu ramai bukan sekedar jual nama yang buat pengunjung merasa bergengsi duduk di kedai kopi tersebut.

Saya sendiri selalu memiliki alasan tersendiri sehingga bisa setiap minggu duduk di Starbucks. Terkadang hanya sekedar mencari inspirasi atau melanjutkan pekerjaan rumah. Padahal koneksi WiFi di rumah tidak kalah kencang dengan kedai kopi ini. Tentu ada banyak alasan lainnya sehingga suka betah duduk berjam-jam di dalamnya.

Alasan-alasan yang menjadikan ngopi di Starbucks begitu menyenangkan yaitu:

1. Vibes Berbeda Dari Kedai Kopi Lain

Saya memang belum menjelajahi keseluruhan cafe atau kedai kopi yang ada di Medan namun sudah cukup banyak yang pernah dikunjungi bahkan mencapai 100 dan beberapa sudah ada review di blog melalak cantik. Sebenarnya salah satu hal yang membuat betah itu memang vibes sih,tidak sama yang dirasakan ketika berada di kedai kopi Starbucks ini dengan kedai kopi lainnya.

Biasanya sekedar mau duduk santai membaca buku, mengerjakan to do list atau deadline tulisan maupun meet up dengan teman dan mengobrol santai sampai beberapa jam. Setiap cabang hampir sama desain  interior dan warna lampunya tapi biasanya suasana di dalam akan berbeda terutama gerai yang ada di mall akan lebih ramai dan berisik.

Saya lebih suka gerai yang terpisah dari mall karena memang beda tipe pengunjungnya, meskipun ribut ada yang mengobrol tetap saja suasana akan berbeda. Salah satu gerai Starbucks Medan yang terfavorit yaitu cabang Jalan Adam Malik karena pertama itu lokasinya dekat dengan rumah, kemudian aura pengunjungnya selama ini masih bagus aja gitu, susunan bangku yang lebih nyaman dan buat betah bagi si paling solo ini.

2. Banyak Promo Starbucks Lho

Kawan-kawan mungkin berfikir bahwa kedai kopi Starbucks selalu mahal nih padahal jika sering mengikuti info promo maka akan mendapatkan harga yang lebih murah. Terkadang bisa promo minuman 50%, buy 1 get 1 atau beli makanan dapat diskon minuman. Intinya memang aktif aja mencari tahu informasi diskonnya.

Banyak cara untuk mendapatkan informasi promo Starbucks seperti dengan cara mengikuti akun instagram resminya, berlangganan di aplikasi line serta mendaftar menjadi member di aplikasi Starbucks juga bisa tahu beragam promonya lho.

3. Pelayanan Paripurna

Terkadang memang tidak semua cabang begitu terlalu ramah namun kebanyakan akan menyapa sejak kedatangan hingga meninggalkan ruangan gerai kedai kopi Starbucks tersebut. Pelanggan merasa diperhatikan terutama ketika disapa saat masuk, ditanyakan keinginannya apa, ditanyakan namanya bahkan ketika pengucapan terima kasih ketika keluar dari ruangan.

Sejauh ini sudah berkali-kali ngopi di beragam gerai Starbucks baik dalam negeri maupun luar negeri masih merasakan keramahan pelayanan di Thailand dan Indonesia. Sepertinya aura budaya timur yang ramah itu begitu melekat deh. Penasaran juga bagaimana pelayanan Starbucks yang ada di Amerika mengingat warganya tidak begitu sering berbasa-basi dengan orang lain.



Cara Beli Kopi Starbucks

Bagaimana cara membeli secangkir kopi di Starbucks Medan? Berapa dana yang perlu disiapkan untuk satu cup minuman? Pastinya beragam pertanyaan muncul di dalam benak kawan melalak cantik. Disini, saya akan menginformasikan yang bisa memudahkan kawan-kawan menentukan pilihan minuman apa yang mau dibeli di Starbucks.



Beberapa langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk beli kopi di Starbucks yaitu:

1. Pergilah mendatangi kedai kopi yang dipilih, nah kali ini kita ke Starbucks Cabang Adam Malik Medan.

2. Masuk ke dalam ruangan dan menuju ke meja kasir yang pertama kali akan dilihat di dekat pintu masuk bagian depan.

3. Lihatlah ke papan daftar menu yang berada di atas dinding,tanyakan jenis minuman yang ingin dicoba atau tanyakan rekomendasi para barista.

4. Pilihlah minuman yang menarik untuk dirasakan atau sudah direkomendasikan oleh barista jika kamu pertama kali datang ke Starbucks.

5. Tanyakan pula minuman non coffee apabila kamu bukan si penyuka kopi. Pastinya mereka akan memberikan yang terbaik kepada kamu sebagai pelanggan.

6. Jika sudah punya aplikasi Starbucks, bisa cek promo di aplikasi tersebut atau boleh pula tanya ke kasir agar mendapatkan beragam keuntungan dari promo yang sedang berjalan.

7. Pembayaran bisa secara tunai atau jika sudah ada keanggotaan bisa bayar melalui aplikasi Starbucks. Pastikan sudah mengisi saldo, kamu bisa lakukan melalui mobile banking atau langsung di meja kasir.

8. Selesai transaksi, ambil struck yang diberikan kasir. Tunggu sampai nama dipanggil oleh barista yang membuat minuman kamu.

9. Sambil menunggu minuman selesai dan nama dipanggil, kamu bisa coba cari tempat duduk yang kosong atau menurut kamu akan memberikan kenyamanan ketika duduk berjam-jam.

10. Ketika nama dipanggil, langsung saja menuju meja barista dan ambil sedotan serta tisu sesuai kebutuhan. Lanjutkan duduk dan biasanya koneksi WiFi bisa terkoneksi dengan mudah ketika kita mencari di jaringan WiFi yang tersedia di smartphone milik kita.

Apakah informasi mengenai cara beli kopi di Starbucks ini membantu? Jika ada yang kawan melalak cantik ingin tanyakan boleh langsung ditulis komentar di bawah ini yuk!














You May Also Like

0 Comments

Hai, Kawan Melalak Cantik. Berbagi Cerita Disini,yhaa.